• Hubungi Kami
  • Redaksi
Rabu, Januari 21, 2026
screennewsbogor
  • Login
  • Citynews
  • Megacities
  • Storyline
No Result
View All Result
  • Citynews
  • Megacities
  • Storyline
No Result
View All Result
screennewsbogor
No Result
View All Result
Home Storyline

Wali Kota Bogor Dedie Rachim Ambilkan Rapor, Adylla Tak Bisa Bendung Rasa Haru

Dedie Rachim mendatangi SDN Polisi 4 sebagai sosok ayah untuk mengambil rapor Adylla yang ayahnya telah tiada.

Desember 19, 2025
in Storyline
0
Wali Kota Bogor Dedie Rachim Ambilkan Rapor, Adylla Tak Bisa Bendung Rasa Haru
49
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappShare on TelegramShare on lineShare on Wechat

ScreenNewsBogor.com, Bogor Tengah, Kota Bogor – Tangis Adylla, siswi kelas V SDN Polisi 4, pecah dalam pelukan Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, saat pengambilan rapor di sekolahnya, Kamis (18/12/2025).

BACA JUGA :

Mengolah Pakan, Merawat Lingkungan, Cerita dari IPB University di Desa Karacak Ciptakan Feternak

Mengolah Pakan, Merawat Lingkungan, Cerita dari IPB University di Desa Karacak Ciptakan Feternak

Januari 16, 2026
Pesona Curug di Jawa Barat, 16 Air Terjun Ada di Bogor  Jadi Daya Tarik Wisata Alam

Pesona Curug di Jawa Barat, 16 Air Terjun Ada di Bogor Jadi Daya Tarik Wisata Alam

Januari 9, 2026
Rudy Susmanto Gandeng Ade Yasin, KURI Parung Jadi Simbol Sinergi untuk Rakyat

Rudy Susmanto Gandeng Ade Yasin, KURI Parung Jadi Simbol Sinergi untuk Rakyat

Desember 27, 2025

Dedie Rachim mendatangi SDN Polisi 4 sebagai sosok ayah untuk mengambil rapor Adylla yang ayahnya telah tiada.

Dengan wajah berseri-seri, Adylla menyambut kehadiran Dedie Rachim. Keduanya lalu duduk menunggu giliran pengambilan rapor.

Dedie Rachim mengatakan bahwa ia mengawali tugasnya hari ini dengan terlebih dahulu mengambilkan rapor untuk Adylla.

“Saya mengambil rapor ini untuk mengisi relung hati Adylla, agar paling tidak satu kali dalam hidupnya ada sosok ayah yang mengambilkan rapor dan mendengarkan langsung perkembangan akademisnya dari guru,” ucap Dedie Rachim.

Usai rapor diterima, tetes air mata Adylla pecah dan ia langsung memeluk Dedie Rachim yang disambut dengan rangkulan hangat.

Dengan mata berkaca-kaca, Dedie Rachim mengusap kelopak matanya. Ia tampak haru dan bangga saat mendengarkan perkembangan Adylla dari sang guru.

“Saya mendengarkan tadi, ternyata Adylla adalah siswi berprestasi,” imbuhnya.

Sebelumnya, Adylla lebih dahulu mengirim pesan kepada Dedie Rachim yang meminta tolong agar rapornya dapat diambilkan karena sang ayah telah tiada.

Sebagai informasi, di Kota Bogor telah diterbitkan Surat Edaran (SE) Nomor 100.3.2/6957-DPPKB Tahun 2025 tentang Gerakan Ayah Mengambil Rapor Anak ke Sekolah.

SE tersebut merupakan turunan dari SE Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN Nomor 14 Tahun 2025 tentang Gerakan Ayah Mengambil Rapor di Sekolah.

“Turunan dari edaran BKKBN ini salah satu programnya meminta para kepala daerah mengeluarkan imbauan kepada para ayah untuk mengambil rapor anak di sekolah. Hal ini dilatarbelakangi adanya indikasi fatherless, di mana peran ayah berkurang dalam tumbuh kembang anak-anak kita,” ujarnya.

Oleh karena itu, Dedie Rachim berpesan kepada para ayah agar meluangkan waktu untuk bertanya, berdiskusi, dan berdialog dengan anak.

“Sebab seorang ayah memiliki peran penting dalam keluarga agar tidak terjadi fatherless. Kehadiran ayah sangat berpengaruh terhadap tumbuh kembang seorang siswa,” ucapnya.

Untuk diketahui, Gerakan Ayah Mengambil Rapor ke Sekolah merupakan bagian dari program unggulan Gerakan Ayah Teladan Indonesia (GATI) yang bertujuan meningkatkan keterlibatan ayah dalam pengasuhan anak serta mengatasi fenomena fatherless atau kurangnya kehadiran ayah di Indonesia.

Secara historis, pengambilan rapor lebih sering dilakukan oleh ibu. Oleh karena itu, inisiatif ini mendorong ayah hadir secara fisik untuk memberikan dukungan emosional dan menunjukkan kepedulian terhadap pendidikan anak.

Adapun maksud dan tujuan gerakan ini adalah memperkuat peran ayah dalam pengasuhan dan pendidikan anak sejak dini. Melalui kehadiran ayah pada momen penting tersebut, tercipta kedekatan emosional yang berdampak positif terhadap rasa percaya diri, kenyamanan, dan kesiapan anak dalam menjalani proses belajar.

Bagi ayah yang mengikuti gerakan ini, diberikan dispensasi keterlambatan kerja sesuai dengan ketentuan masing-masing instansi atau kantor.

Kepala Sekolah SDN Polisi 4, Nurul Nur Hidayah, mengatakan bahwa selama ini, sebelum adanya surat edaran tersebut, pengambilan rapor cenderung dilakukan oleh para ibu.

Sejak diterbitkannya edaran tersebut, pihak sekolah gencar melakukan sosialisasi dan menyampaikan informasi kepada para orang tua.

“Kebetulan orang tua siswa SDN Polisi 4 sebagian ada yang bekerja jauh. Namun, ketika kami menyampaikan imbauan dari pusat dan Kota Bogor, Alhamdulillah para ayah menyempatkan hadir untuk pengambilan rapor. Tadi saya lihat di kelas-kelas banyak ayah yang hadir, yang biasanya pengambilan rapor dilakukan oleh ibu,” ujarnya.

Ia menjelaskan bahwa dari kegiatan ini terlihat banyak siswa yang merasa senang dan bangga karena rapornya diambil langsung oleh ayahnya.

Termasuk Adylla, siswi kelas V, yang rapornya diambil langsung oleh Wali Kota Bogor, bersama istri, Yantie Rachim.

“Pak Wali tadi masuk ke kelas untuk mengambil rapor Adylla karena memang Adylla sudah tidak memiliki ayah. Beliau juga bertanya tentang kondisi Adylla dan lainnya. Adylla kelas V A dan merupakan anak yang berprestasi,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa surat edaran ini sangat baik untuk mendukung tumbuh kembang anak.

“Ini sangat baik, karena banyak ayah yang pulang malam dan jarang bertemu anak. Ketika ayah hadir mengambil rapor, anak merasa bangga, apalagi didampingi ibunya,” tutupnya.

Post Views: 77
Tags: Adylladedie rachimKota bogorsdn polisi 4wali kota bogor
Share1Tweet1SendShareShareShare
Admin

Admin

Related Posts

Toleransi, Kunci Utama Warga Sejahtera, Bogor Maju Bogor Beres
Storyline

Toleransi, Kunci Utama Warga Sejahtera, Bogor Maju Bogor Beres

Desember 27, 2025
IPB Kirim Relawan dan 18.000 Pangan Steril Siap Makan Ke Aceh dan Sumatera
Storyline

IPB Kirim Relawan dan 18.000 Pangan Steril Siap Makan Ke Aceh dan Sumatera

Desember 20, 2025
[PART 1] Perjalanan Kemanusiaan Jurnalis Metropolitan Reportase di Tapal Batas Sumatera
Storyline

[PART 1] Perjalanan Kemanusiaan Jurnalis Metropolitan Reportase di Tapal Batas Sumatera

Desember 17, 2025
Video : Warga Aceh Sambut Bahagia Jembatan Teupin Mane, Langkah Cepat Menuju Pemulihan
Storyline

Video : Warga Aceh Sambut Bahagia Jembatan Teupin Mane, Langkah Cepat Menuju Pemulihan

Desember 16, 2025
Dedie Rachim Terekam Kamera Menikmati Hujan Bersama Siswa-siswi Saat Meresmikan SDN Kencana 1
Storyline

Dedie Rachim Terekam Kamera Menikmati Hujan Bersama Siswa-siswi Saat Meresmikan SDN Kencana 1

Desember 16, 2025
48 Ton Durian Beku Dari Citeureup Bogor Diekspor ke Tiongkok
Storyline

48 Ton Durian Beku Dari Citeureup Bogor Diekspor ke Tiongkok

Desember 18, 2025
Next Post
IPB Kirim Relawan dan 18.000 Pangan Steril Siap Makan Ke Aceh dan Sumatera

IPB Kirim Relawan dan 18.000 Pangan Steril Siap Makan Ke Aceh dan Sumatera

Tidak Ada Kembang Api Dan Perayaan Pada Malam Tahun Baru di Kota Bogor, Perizinan Dibatasi

Tidak Ada Kembang Api Dan Perayaan Pada Malam Tahun Baru di Kota Bogor, Perizinan Dibatasi

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RECOMMENDED

Mengolah Pakan, Merawat Lingkungan, Cerita dari IPB University di Desa Karacak Ciptakan Feternak

Mengolah Pakan, Merawat Lingkungan, Cerita dari IPB University di Desa Karacak Ciptakan Feternak

Januari 16, 2026

Enam Titik di Kabupaten Bekasi Terendam Banjir, Tiga Kecamatan Terdampak

Januari 13, 2026
  • 640 Followers
  • 23.9k Followers

MOST VIEWED

  • Film Qorin 2 Sudah Tayang, Horornya Tentang Peristiwa Bullying

    Film Qorin 2 Sudah Tayang, Horornya Tentang Peristiwa Bullying

    16 shares
    Share 6 Tweet 4
  • Trans Jakarta Akan Perluas Trayek Di Bogor Akan Terintegrasi Dengan Feeder Biskita

    16 shares
    Share 6 Tweet 4
  • Menelusuri Jejak Sang Pemula di Bogor, Rumah Bajened Di Empang Jadi Saksi Bisu

    14 shares
    Share 6 Tweet 4
  • [PART 1] Perjalanan Kemanusiaan Jurnalis Metropolitan Reportase di Tapal Batas Sumatera

    13 shares
    Share 5 Tweet 3
  • Pesona Curug di Jawa Barat, 16 Air Terjun Ada di Bogor Jadi Daya Tarik Wisata Alam

    13 shares
    Share 5 Tweet 3
screennewsbogor

  • Hubungi Kami
  • Redaksi

© 2025 SCREENNEWSBOGOR

No Result
View All Result
  • Citynews
  • Megacities
  • Storyline

© 2025 SCREENNEWSBOGOR

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In